Cerdaskan.com – Aplikasi pemotong video dalam pengeditan memang diperlukan untuk memangkas atau memotong bagian atau segmen yang tak dibutuhkan dalam video. Beberapa menggunakannya juga untuk mengambil segmen detil yang ingin ditampikan. Apa pun kebutuhannya, jelas jika aplikasi semacam ini sangat berguna dalam pengeditan video.
Seperti kita tahu, video saat ini telah menempati posisi sebagai bentuk konten yang paling banyak diminati setelah literasi, baik oleh konten kreator mau pun audience. Berdasarkan jenisnya, konten video pun kiranya telah berkembang sedemikian rupa.
Sebut saja podcast, vlog, dokumenter, video anak, short video, reels dan seterusnya hingga video ecek-ecek yang sekadar bumbu pelengkap. Dan pemotong video, bisa dikatakan telah menjadi alat penting untuk menghasilkan konten video berkualitas.
Aplikasi Pemotong Video Untuk Konten Berkualitas, Kreator Wajib Tahu!
Pemotong video sendiri, biasanya telah disediakan dalam aplikasi video editor sebagai fitur penunjang. Karenanya, pembahasan tak akan fokus pada aplikasi pemotong video secara khusus. Dengan kata lain, aplikasi video editor yang memiliki fitur pemotong video pun akan dirangkum dalam bahasan ini.
Adobe Premiere Rush
Satu aplikasi yang masuk dalam trah Adobe ini, bisa dikatakan sebagai video editor terbaik yang banyak digunakan kreator profesional. Tampilan sederhana yang mudah dipahami, membuat proses pengeditan menjadi lebih cepat. Sayang, aplikasi dengan ukuran download 145 MB ini, dikatakan belum memiliki fitur lengkap. Namun, untuk masalah pemotongan video, Adobe Premiere Rush tak perlu diragukan kehandalannya.
Cara Memotong Video Melalui Adobe Premiere Rush
Yang harus dipahami dalam pengeditan menggunakan aplikasi ini adalah pembuatan project dan sinkronisasi sebagai langkah awal yang mutlak harus dilalui. Tanpa project, mustahil proses pengeditan video bisa terjadi, termasuk memotong video. Ada pun langkan untuk membuat project atau new project adalah:
- Buka Aplikasi
- Masuk dengan Adobe ID, Facebook atau Google Account
- Klik tanda + di bagian bawah
- Pilih Add media yang ada di perangkat
- Atau pilih Take jika ingin menangkap media secara langsung melalui kamera
- Klik dokumen lalu beri nama
- Klik Create untuk mengimpor dokumen
- Centang sync with CC agar bisa terhubung dengan aplikasi yang terpasang di PC (jika memiliki)
- Seleksi video yang akan dipotong
- Gunakan tools trim untuk memotong video menjadi beberapa video atau beberapa segmen video
- Jika menginginkan video yang terpisah dalam beberapa bagian, gunakan Split
Viva Video
Entah kenapa editor video yang satu ini bisa sangat begitu populer. Namun, jika dilihat dari fitur yang dimilikinya, jelas jika Viva Video memang memiliki banyak fitur. Tak heran jika ketenaran dan kelengkapan fiturnya, Viva Video telah banyak dibuat sebagai Mod App. Viva Video pun sangat bisa digunakan sebagai aplikasi pemotong video melalui fiturnya.
Cara Memotong Video di Viva Video
- Langsung saja buka aplikasi viva video
- Klik edit
- Pilih file video yang akan diproses
- Setelah video dengan timeline akan muncul
- Geser timeline untuk menentukan bagian video yang ingin dipotong
- Tekan icon bergambar gunting sebagai tools cut untuk memotong video
- Add untuk menambah video editan tersebut sebagai video baru
- Klik done
- Tunggu hingga video tersebut muncul di jendela baru
- Jika proses pemotongan dianggap sebagai proses akhir, langsung saja simpan hasil editan tersebut dengan klik share dan export to gallery
- Pilih kualitas video
- Tunggu hingga proses selesai dan video akan tersimpan di gallery.
Power Director
Cyberlink yang telah berpengalaman selama beberapa dekade lewat pemutar videonya, kiranya telah berhasil juga melahirkan dan mengembangkan Power Director sebagai aplikasi video editor. Lewat fitur lengkap yang dimilikinya, tak akan susah bagi aplikasi ini untuk sekadar pemotongan video. Power direktor bahkan mampu mengonvert video menjadi video dengan kualitas 4K.
Memotong Video Menggunakan Power Director
- Buka aplikasi yang terinstall
- Muncul Popup New Project
- Klik OK memulai secara langsung, atau bubuhkan nama dokumen di kolom popup yang tersedia dan OK
- Muncul halaman baru untuk menambahkan video, gambar dan musik
- Klik ikon video untuk menambahkan video ke dalam project
- Pilih video atau lokasi penyimpanan video:
• Capture untuk mengambilnya langsung melalui kamera
• Google Drive- jika video tersimpan di G-Drive
• Power Director- untuk video yang sidah ada dalam map power director
• Camera untuk video yang tersimpan di galeri - Setelah terpilih, jendela timeline akan memunculkan beberapa klip
- Klik tanda + untuk video yang ingin diproses
- Geser timeline ke kanan atau ke kiri
- Atau gunakan tools delete yang ada di sebelah kiri
- Render menggunakan menu yang ada di kanan atas
- Klik Produce video
- Save to gallery
- Tunggu proses
- Video akan tersimpan di galery dengan waktu yang tergantung pada durasi video dan spesifikasi perangkat.
Easy Video Cutter
Aplikasi pemotong video yang satu ini, banyak digunakan karena keunggulannya dalam menghasilkan video tanpa watermark. Banyak fitur yang disediakan selain untuk memotong video semisal, merge untuk menggabungkan video, pembuatan file GIF atau gambar bergerak, hingga grab frame untuk menangkap dan mengekstrak frame yang ada pada video.
Memotong Video Melalui Easy Video Cutter
Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan pemotongan video
- Buka aplikasi
- Pilih tools cut
- Pilih video yang diinginkan atau ketik file di menu pencarian
- Pilih Output Folder untuk menyimpan hasil potongan
- Atur bagian atau segmen yang ingin dipotong
• Edit start time untuk awal pemotongan
• Edit end time untuk akhir pemotongan - Klik Cut
- Tunggu proses hingga selesai
- Video akan tersimpan di output folder yang sudah dipilih
YouCut
Aplikasi gratis ini wajib dicoba bagi kreator pemula yang ingin memotong atau mengedit video dengan cara gampang. Hasil editannya bahkan mampu memberikan video tanpa watermark.
Cara Memotong Video Menggunakan YouCut
- Buka aplikasi
- Klik + untuk menambahkan video
- Pilih video yang ingin diproses
- Klik pangkas untuk memulai proses pemotongan
- Seleksi bagian video yang ingin dipotong dengan mengegser timeline
- Klik simpan
- Klik kompress
- Tunggu proses berjalan
- Video akan tersimpan di galeri
Penutup
Fitur aplikasi pemotong video yang ada dalam bahasan di atas, bisa digunakan secara gratis. Hanya saja, ada beberapa kekurangan jika menggunakan mode gratis. Semisal video berwatermark, video berkualitas rata-rata dan seterusnya. Namun, dalam tataran menghasilkan video berkualitas, aplikasi di atas sangat memiliki syarat kepatutan untuk digunakan.